Home Profil

Profil

Tentang Kami

Berjuang Bersama Masyarakat

PIB Bojonegoro merupakan lembaga sosial berbentuk perkumpulan masyarakat yang bergerak dibidang pemberdayaan Agrobisnis dan UMKM. Lembaga ini lahir berkat program dan dukungan ExxonMobil Cepu Limited. Lembaga ini dibentuk dengan harapan dapat berkontribusi dalam rangka menumbuh kembangkan pelaku wirausaha bagi masyarakat.

PIB Bojonegoro berdiri pada tahun 2016 di Desa Ringintunggal Kecamatan Gayam Kabupaten Bojonegoro. Sebagai Pusat Pelatihan, Riset serta Jaringan bagi Masyarakat Bojonegoro, dengan selogan ” Sinaune Bisnis Wong Jonegoro”

PIB Bojonegoro Dilengkapi dengan Fasilitas Ruang Pelatihan yang nyaman, Mini Laboratorium, Fasilitas Praktek Lahan Pertanian, Kumbung Jamur, Kolam ikan air tawar, kandang kambing, serta alat pembuat pakan ternak, pupuk organik dan palet ikan.

PIB Bojonegoro dikelola oleh tenaga professional dibidangnya. yang telah dibekali dengan kemampuan melakukan pendampingan pemberdayaan masyarakat dan pelatihan kepada masyarakat.